FRAKSINASI DAN SKRINING FRAKSI EKSTRAK ETANOL DAUN BINAHONG (Anredera Cordifolia (Ten) Steenis) DENGAN MENGGUNAKAN METODE KROMATOGRAFI LAPIS TIPIS
Sari
Indoneisa adalah salah satu negara yang memiliki keanekaragaman hayati terbesar di dunia, berbagai macam tanaman obat dapat digunakan untuk penyembuhan bermacam-macam penyakit. Salah satu tanaman obat yang dapat dimanfaatkan yaitu tanaman binahong (Anredera cordifolia (Ten) Steenis). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui senyawa metabolit sekunder seperti alkaloid, flavonoid, saponin, didalam fraksi (n-heksana, etil asetat dan aquadest) daun binahong (Anredera cordifolia (Ten) Steenis.
Metode pembuatan ekstrak dengan maserasi dan diuapkan menjadi ekstrak lalu dilakukan fraksinasi dengan menggunakan tiga pelarut berdasarkan tingkat kepolarannya yaitu polar (aquadest), semipolar (etil asetat) dan non polar (n-heksana). Lalu dilakukan uji organeleptis, rendemen, kemudian dilakukan skrining fitokimia serta uji penegasan dengan menggunakan metode Kromatografi Lapis Tipis (KLT).
Hasil skrining fitokimia yang didapat pada fraksi aquadest, etil asetat, dan n-heksana mengandung senyawa alkaloid . Senyawa flavonoid didapatkan pada fraksi aquadest dan senyawa saponin pada fraksi aquadest, etil asetat dan n-heksana. Sedangkan hasil uji penegasan Kromatografi Lapis Tipis (KLT) pada fraksi aquadest dan etil asetat didapatkan positif alkaloid dengan nilai RF 0,89 dan 0,86. Flavonoid pada fraksi aquadest nilai RF 0,94 dan baku pembanding 0,92 dan pada fraksi aquadest, etil asetat dan n-heksana didapatkan positif mengandung saponin dengn nilai RF 0,79, 080, dan 0,73.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Afriani et.al. (2016). Skrining Fitokimia dan Uji Toksisitas Ekstrak Akar Mentawa ( Artocarpus anisophyllus ) Terhadap Larva Artemia salina. Jurnal Kimia Khatulistiwa, 5 (1), 58–64.
Anwar, K., & Triyasmono, L. (2016). Kandungan Total Fenolik , Total Flavonoid ,dan Aktivitas Antioksidan Ekstrak Etanol Buah Mengkudu (Morinda citrifolia L.). Journal History, 3(1), 83–92.
Fitriyah, N., at.al (2013). Obat herbal antibakteri ala tanaman binahong. Jurnal KesMaDaSka, 116–122.
L Jawa, O.E., at al (2020). Identifikasi Metabolit Sekunder dan Uji Aktivitas Antioksidan Ekstrak Etanol Umbi Bit Merah (Beta vulagris l.) dengan Metode DPPH.
Nopiyanti, V., & Aisiyah, S. (2020). Uji Penentuan Nilai SPF (Sun Protection Factor) Fraksi Bunga Rosela (Hibiscus Sabdariffa L.) Sebagai Zat Aktif Tabir Surya. Journal of Pharmacy, 9(1), 19–26.
Noviyanty, Y., at.al (2020). Skrining Fitokimia Metabolit Sekunder Daun Ketepeng Cina Senna alata (L.) Roxb Dengan Metode Kromatografi Lapis Tipis (KLT). Jurnal Ilmiah Farsmacy, 7 (September).
Oktavia, D., & Fiana, N. (2016) Pengaruh Kandungan Saponin dalam Daging Buah Mahkota Dewa (Phaleria macrocarpa) terhadap Penurunan Kadar Glukosa Darah. MAJORITY, Vol. 5, No. 4.
Permadi, A. at al,.(2018). Perbandingan Metode Estraksi Bertingkat Dan Tidak Bertingkat Terhadap Flavonoid Total Herba Ciplikan (Physalis angulata L.) Secara Kolorimetri. Jurnal Online Mahasiswa.
Septiawan, A., (2014). Ptensi Antioksidan Filtrat dan Biomassa Hasil Fermentasi Kapang Endofit Colletottrichum spp. Dari Tanaman Kina (Cinchona calisaya Wedd). Skripsi. Jakarta : Universitas Islam Negeri Syarif
Simaremare, S. E., (2014). Skrining Fitokimia Ekstrak Etanol Daun Gatal (Laportea Decumana (Roxb) Wedd). Pharmacy, vol.11 No.01.
Tjahjani, N. P., & Yusniawati, Y. (2017). Gambaran Senyawa Bioaktif dalam Sediaan Celup Binahong (Anredera Cordifolia (Ten) Steenis). Cendekia Journal of Pharmacy, 1(1), 59–66.
Tursiman, at.al, (2012). Total Fenol Fraksi Etil Asetat Dari Buah Asam Kandis (Garcinia dioica Blueme). Jurnal Kimia dan Kemasan. Vol 1 (1), 45-48
Zaeni, A., & Ambardini, S. (2019). Efek Logam Krom Terhadap Pertumbuhan Tanaman Binahong (Anredera cordifolia ( Ten ) Steenis ) dan Akumulasinya. Prosoding Seminar Nasional Biologi Jurusan Biologi FMIPA Kendari 2019, November, 254–259.
DOI: https://doi.org/10.52161/jiphar.v9i2.417
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
View My Stats
SEKOLAH TINGGI KESEHATAN AL-FATAH BENGKULU
Mail : Jln. Indragiri Gang 3 Serangkai,Padang Harapan, Kota Bengkulu, Kode Pos : 38224, Indonesia
Telepon : (0736)27508
Fax : (0736)27508
E-mail : jurnalilmiahpharmacy@gmail.com

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License



_1.png)










