UJI PARAMETER SPESIFIK DAN NON SPESIFIK ESKTRAK ETANOL DAUN LEMPIPI (Gymnema inodorum (Lour) Decne.)
Sari
Daun lempipi (Gymnema inodorum (Lour.) Decne.) diketahui mengandung metabolit sekunder seperti flavonoid, saponin, dan tanin yang berpotensi sebagai agen biologis. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi parameter spesifik dan non spesifik ekstrak etanol daun lempipi sebagai dasar pengembangan sediaan farmasi. Ekstrak diperoleh melalui metode maserasi menggunakan etanol 96%, kemudian dianalisis dengan uji parameter spesifik berupa kandungan flavonoid, saponin, tanin, serta identifikasi organoleptis, sedangkan parameter non spesifik mencakup kadar air dan pH. Hasil uji parameter spesifik menunjukkan bahwa ekstrak memiliki warna cokelat kehijauan, bau khas tanaman, rasa pahit, serta kandungan flavonoid 1,45%, saponin 3,22%, dan tanin 2,87%. Uji parameter non spesifik menunjukkan kadar air sebesar 7,12% yang masih sesuai persyaratan stabilitas ekstrak, serta pH pada rentang 5,8–6,1 yang memenuhi standar keamanan sediaan farmasi topikal. Dengan demikian, ekstrak etanol daun lempipi telah memenuhi kriteria parameter spesifik dan non spesifik yang baik. Standarisasi ini penting untuk menjamin kualitas, keamanan, serta konsistensi ekstrak sebelum diformulasikan lebih lanjut. Hasil penelitian ini memperkuat potensi daun lempipi sebagai bahan aktif dalam pengembangan obat herbal modern, khususnya pada sediaan topikal.
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Akmal, Samodra Galih dan Sunarti (2024) “Uji Efektivitas Antiinflamasi Sediaan Krim Kombinasi Ekstrak Rimpang Kencur (Kaempferia galanga L.) dan Daun Srikaya (Annona squamosa L.) pada Tikus yang Diinduksi Karagenin,” Jurnal Riset Ilmu Farmasi dan Kesehatan, 2(3), hal. 33–43.
DepKes RI (2000) “Parameter Standar Umum Ekstrak Tumbuhan Obat.”
Dunkhunthod, B. et al. (2021) “Artikel Penelitian Ekstrak Gymnema inodorum ( Lour .) Decne . Meredakan Stres Oksidatif dan Mediator Inflamasi yang Dihasilkan oleh Makrofag,” 2021.
Gunawan, I.P.W. et al. (2021) “Uji Aktivitas Antiinflamasi Serta Toksisitas Senyawa eristrophine Terhadap Reseptor Prostaglandin Sintase 2 (PTGS2) Secara In Silico,” USADHA: Integrasi Obat Tradisional, 1(1), hal. 1–8.
Isromi, T., Winahyu, D.A. dan Tutik (2023) “Uji Efektivitas Ekstrak Ku;Lit Petai Sebagai Antiinflamasi Terhadap Tikus Putih Jantan Galur Wistar Yang Diinduksi Karagenan,” jurnal Ilmu Kedokteran dan Kesehatan, 10(3), hal. 1605–1614.
Khafid, A. et al. (2023) “UJi Kualitatif Metabolit Sekunder pada Beberapa Tanaman yang Berkhasiat sebagai Obat Tradisional,” Buletin Anatomi dan Fisiologi, 8(1), hal. 61–70. Tersedia pada: https://doi.org/10.14710/baf.8.1.2023.61-70.
Naksen, W. et al. (2022) “Potensi Antioksidan dan Fitokimia pada Gymnema inodorum ( Lour .) Decne di Thailand Utara,” hal. 1–14.
Nuraini, A., Puspitasari, D.R. dan Rokhani, R. (2023) “Evaluasi Fisik Krim Antiinflamasi Ekstrak Kulit Bawang Merah Dengan Variasi Konsentrasi Trietanolamin Dan Asam Stearat,” Jurnal Riset Kefarmasian Indonesia, 5(1), hal. 42–55. Tersedia pada: https://doi.org/10.33759/jrki.v5i1.338.
Pramitaningastuti, A. (2017) “Uji Efektivitas Antiinflamasi Ekstrak Etanol Daun Srikaya (Annona Squamosa. L) Terhadap Edema Kaki Tikus Putih Jantan Galur Wistar,” Jurnal Ilmiah Farmasi, 13(1), hal. 8–14. Tersedia pada: https://doi.org/10.20885/jif.vol13.iss1.art2.
Pratikto, A.P., Yamlean, P.V.Y. dan Siampa, J.P. (2024) “Formulasi dan Evaluasi Krim Ekstrak Kulit Jeruk Nipis (Citrus aurantifolia) Sebagai Tabir Surya,” Pharmacon, 13(1), hal. 483–495. Tersedia pada: https://doi.org/10.35799/pha.13.2024.49582.
Rifkia, V. (2020) “Pengaruh Variasi Suhu dan Waktu terhadap Rendemen dan Kadar Total Flavonoid pada Ekstraksi Daun Moringa oleifera Lam. dengan Metode Ultrasonik The Effect of Temperature and Time of Extraction on the Yield and Total Flavonoid Content of Moringa oleifera La,” Pharmaceutical Journal of Indonesia, 17(02), hal. 387–395.
Saepudin, S. et al. (2024) “Skrining Fitokimia Ekstrak Etanol 96% Herba Rumput Gajah (Pennisetum purpureum Schumach) dan Herba Rumput Belulang (Eleusine indica (L.) Gaertn) dengan Berbagai Pereaksi Kimia,” Journal of Pharmaceutical Science and Clinical Pharmacy (PSCP), 02(02), hal. 35–47.
DOI: https://doi.org/10.52161/jiphar.v12i2.864
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
View My Stats
SEKOLAH TINGGI KESEHATAN AL-FATAH BENGKULU
Mail : Jln. Indragiri Gang 3 Serangkai,Padang Harapan, Kota Bengkulu, Kode Pos : 38224, Indonesia
Telepon : (0736)27508
Fax : (0736)27508
E-mail : jurnalilmiahpharmacy@gmail.com

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License



_1.png)










